Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Strategi Marketing 5.0 PGN Dorong Lonjakan Pendaftaran Pelanggan Gas Bumi

Riauterkini-JAKARTA - Dalam menghadapi perubahan perilaku konsumen yang semakin hybrid, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) sebagai Subholding Gas Pertamina terus berinovasi dalam strategi pemasaran. Melalui pendekatan omnichannel yang menyatukan kanal digital dan interaksi langsung, PGN memasarkan produk Gaskita (segmen rumah tangga dan UMKM) serta GasLine (segmen komersial dan industri) secara adaptif, interaktif, dan relevan dengan gaya hidup masa kini.

Salah satu kampanye yang menjadi unggulan adalah Bedah Dapur GasKita, yang menyasar keluarga di wilayah Tangerang, Bekasi, Surabaya, Semarang, dan Yogyakarta. Dalam kampanye ini, PGN menyelenggarakan undian berupa renovasi dapur bagi pendaftar terpilih. Kampanye ini memanfaatkan pendekatan Marketing 5.0, termasuk media sosial dan live streaming TikTok shoppertainment untuk menjangkau konsumen secara lebih emosional dan interaktif.

Kampanye yang berlangsung dari Agustus hingga Oktober 2024 ini berhasil menjangkau publik secara masif, dengan capaian lebih dari 11,6 juta impresi. Efektivitas kampanye turut terlihat dari lonjakan pendaftaran layanan GasKita melalui kanal online, yang meningkat sebesar 268% selama periode kampanye. Pada bulan Oktober saja, tercatat lebih dari 1.400 pendaftar, dibandingkan sejumlah 390 pendaftar di bulan Agustus.

PGN juga memperkuat pendekatan phygital dalam pencarian informasi hingga proses berlangganan bagi calon pelanggan, baik dengan webrooming melalui situs www.pgas.id maupun showrooming melalui partisipasi di pameran yang berada di area pengembangan jaringan gas.

Untuk menyasar segmen komersial dan industri secara B2B, PGN juga mengoptimalkan kampanye digital melalui Google Ads. Strategi ini diarahkan untuk menjangkau pelaku bisnis yang membutuhkan layanan energi gas bumi, dengan landing page khusus yang terintegrasi langsung ke situs pendaftaran.

Atas keberhasilan tersebut, beberapa waktu yang lalu PGN dianugerahi OMNI Brand of The Year 2025 oleh Marketeers dalam kategori Branding Campaign Through Multi Platform. PGN dinilai unggul dalam aspek Creativity, Innovation, Reach, dan Impact, menjadikannya sebagai salah satu contoh transformasi pemasaran digital yang berhasil di sektor energi nasional.

Direktur Komersial PGN Ratih Esti Prihatini menekankan pentingnya strategi pemasaran yang terintegrasi. “Strategi yang adaptif sangat diperlukan seiring terjadinya perubahan pola komunikasi masyarakat yang semakin digital,” ujarnya, (11/06/2025).

Ia mengatakan bahwa PGN terus berupaya merespon perubahan tersebut agar tetap relevan dalam mengedukasi pasar mengenai energi transisi yang lebih ramah lingkungan, yaitu gas bumi. “Kemudahan pendaftaran berlangganan gas melalui website dan kemudahan komunikasi konsultasi melalui kanal online membuat prospek pertumbuhan calon pelanggan dapat tetap dijaga,” tambahnya.

Sebagai wujud kelanjutan dari strategi pemasaran yang humanis dan interaktif, PGN juga meluncurkan aktivitas baru dalam bentuk acara “Taman Jargas Nusantara”. Acara ini mengedukasi publik melalui ruang terbuka yang dilengkapi instalasi visual edukatif, permainan anak, hingga booth pendaftaran berlangganan, sehingga menjadi sarana rekreasi sekaligus literasi energi gas bumi.***(Rls)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Selasa, 24 Juni 2025

Pemkab Siak Sambut Mahasiswa KKN-PPM UGM

Mahasiswa KKN-PPM UGM akan berada di Siak. Kedatangannya disambut Pemkab.

Galeri
Minggu, 29 Juni 2025

Galeri Foto
Gemerlap MTQ ke-43 Riau, Pemkab Bengkalis Suguhkan Konsep Pesisir

Gemerlap MTQ ke-43 Riau, sebagai tuan rumah Pemkab Bengkalis suguhkan konsep pesisir. Berikut galeri fotonya!

Advertorial
Senin, 23 Juni 2025

Alhamdulillah, Seluruh Jamaah Haji Siak Selamat Tiba di Tanah Air

Seluruh Jamaah Haji Siak telah tiba di ttanah air. Kini di Batam dan besok terbang ke kampung halaman.

Advertorial
Kamis, 15 Mei 2025

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030

Bupati Indragiri Hilir Resmi Kukuhkan Pengurus FJTI Masa Bakti 2025–2030.

Galeri
Minggu, 22 Juni 2025

Keterampilan Bicara, Kekuatan Merawat: RAPP Latih Kader demi Generasi Sehat

Bersama Kader Posyandu, RAPP Bangun Harapan Anak Tumbuh Sehat dan Kuat dengan Coaching KAP

Advertorial
Kamis, 08 Mei 2025

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam

Bupati Inhil Lepas 443 Calon Jemaah Haji Kloter BTH 07 dari Embarkasi Batam.

Berita Lainnya

Senin, 30 Juni 2025

Iuran Sampah Harus Berdasarkan Kesepakatan Warga, Wako Pekanbaru Tegaskan Komitmen Pengawasan LPS


Senin, 30 Juni 2025

Band FJTI Meriahkan Malam Hiburan Rakyat HUT Bhayangkara ke-79 Bersama Musisi Inhil


Senin, 30 Juni 2025

Terus Tingkatkan Sinergitas dengan APH, Lapas Pekanbaru Terima Kunjungan Hakim Wasmat Dilmil Padang


Senin, 30 Juni 2025

Wako Agung Mulai Berkantor di Kecamatan, Perdana di Tuah Madani


Senin, 30 Juni 2025

Karmila Sari dan Mendiktisaintek Soroti Kesempatan Kerja Inklusif dan Prioritas Tenaga Lokal


Senin, 30 Juni 2025

Bikers ADV dan Capella Honda Berbagi Kasih dan Jelajahi Pekanbaru


Senin, 30 Juni 2025

Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Pelalawan Dukung Satgas PKH untuk Lindungi Kawasan Konservasi TNTN


Senin, 30 Juni 2025

28 Personel Polres Pelalawan Resmi Naik Pangkat


Senin, 30 Juni 2025

Sambut Tahun Baru Islam 1447 H dan HUT ke-79 Bhayangkara, Polsek Tembilahan Hulu Gelar Lomba Anak-anak Islami


Senin, 30 Juni 2025

Gubri Wahid Benarkan Pemecatan Dirut PT SPR Karena Soal Kinerja


Senin, 30 Juni 2025

MTQ ke-43 Riau, Istri Menag RI Turun Langsung ke Bengkalis


Senin, 30 Juni 2025

Gelar Aksi Damai, LMB Nusantara dan Mahasiswa Dukung Relokasi TNTN


Senin, 30 Juni 2025

14 Napi Lapas Bengkalis Dibebaskan dari Masa Hukuman


Senin, 30 Juni 2025

SIEXPO 2025 di Riau Tampilkan 500 Teknologi Produk Industri Sawit


Senin, 30 Juni 2025

Aksinya Terekam CCTv, Maling 4 HP Ditangkap Polsek Bagan Sinembah, Rohil


Senin, 30 Juni 2025

Semester Pertama 2025, PTPN IV Regional III Salurkan Rp3,6 Miliar TJSL Wujudkan SDG's dan Astacita


Senin, 30 Juni 2025

MTQ ke 43 Riau, Bupati Kuansing, Berharap Kafilah Berikan Hasil Terbaik


Senin, 30 Juni 2025

Bupati Afni Harap Kafilah Siak Tampil Maksimal di MTQ ke-43 Riau


Senin, 30 Juni 2025

Polda Riau Tangkap Dua Cukong Perambah Kawasan TNTN


Minggu, 29 Juni 2025

Kinerja Bobrok, Laporan Keuangan 2024 tak Tersedia, DIrut PT SPR Fuady Noor Dipecat