Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Tour ke Sumbar, Omputaka FC Petik Pelajaran dari Mantan Pemain Liga Semen Padang dan PSKB Bukitttingi

Riauterkini-PADANG - Perjalanan Klub sepakbola Omputaka FC asal Kabupaten Kampar ke Sumatera Barat yang bertajuk Sport Tourism West Sumatera, 12-14 Agustus 2020 tak sia-sia.

Dua tim old star di Bumi Ranah Minang, Semen Padang Old Star dan PSKB Bukitttingi Old Star yang diperkuat sebagian mantan pemain Liga Indonesia benar-benar memberi pelajaran dan pertandingan berharga bagi Omputaka FC dibawah pimpinan Ketua Umum Yurnalis Basri. 

Omputaka sendiri merupakan singkatan Ompek Puluo Tahun Kate atau Empat Puluh Tahun Keatas. Klub ini dibentuk Yurnalis Basri bersama mantan pemain sepakbola di Kampar  yang berusia  40 tahun keatas.

Dalam laga persahabatan pertama yang digelar di Lapangan Semen Padang di Bukit Indarung, Padang, Sabtu (13/8/2022) Omputaka FC harus mengakui permainan taktis yang diperagakan Semen Padang Old Star dengan skor 4-0.

Sementara pada laga persahabatan kedua di Lapangan Ladang Laweh, Kapau, Bukittinggi, Ahad (14/8/2022) anak asuh Yulnedi Tanjung dan Nur Sadri berhasil menahan imbang PSKB Bukittinggi 2-2. Dua gol PSKB dilesakkan oleh Hendri Kalek dan Maspardi.

Sedangkan dua gol Omputaka FC dicetak Khairullah dan Ujang Kamerun.

Dalam laga perdana di Bukit Indarung Semen Padang Old Star diperkuat beberapa nama yang pernah berjaya dimasanya. Diantaranya Anton Saunevil, Delvi Adri, Hendra, Syafril M, Sadiono, Maskur Rauf dan beberapa mantan pemain klub yang berjuluk Kabau Sirah. Mereka bermain cukup rapi dengan keunggulan skill bermain dari kaki ke kaki. Semen Padang Old Star juga memiliki penguasaan bola dan stamina yang cukup bagus. 

Meskipun unggul dari komposisi pemain, namun Omputaka FC tampil penuh semangat apalagi Ketua Ikatan Keluarga Kabupaten Kampar Sumbar Dr Jhon Aftizal One membaur bersama pengurus dan puluhan mahasiswa asal Kabupaten Kampar yang kuliah di Padang terus memberikan semangat di tribun penonton.

Omputaka dalam laga ini menurunkan dua tim. Tim pertama langsung dipimpin Ketua Umum Omputaka Yurnalis Basri atau akrab disapa Udo NBO sebagai kapten. Di tim pertama ini tampak sejumlah mantan pemain era 1980-1990an, diantaranya Abdul Halim dan Aidarus (mantan pemain Prima Kampar) dan Yulnedi Tanjung (Adebe). Kemudian Omputaka juga dipekruat pemain berusia dibawah 50 tahun seperti Mulyadi (mantan pemain PSPS Pekanbaru dan PSBS Bangkinang), Taufik, Lukman (PSBS Bangkinang) dan beberapa nama yang bermin di klub lokal Kampar lainnya seperti Khairullah, Budi Azwar, Khairul Anwar, Sahar, Ujang Kamerun, Junaidi dan lainnya. Tim pertama Omputala menurunkan kiper Syamsuar.

Sementara tim kedua diperkuat Ali Muis (penjaga gawang), Solihin, Akhir Yani, Akhyar Nur, Putra Budiman, Khairul Anwar, Julianto, Hidayat, Zulfantri, dan Zulheri.

Ketua Umum Omputaka FC Yurnalis Basri kepada wartawan menyampaikan bahwa dalam tour perdana ke luar daerah Omputaka ini target Omputaka tidak membebani pemain dengan kewajiban harus menang. Namun nilai yang diambil adalah silaturahmi antar pemain.

Pria yang juga Staf Ahli Gubernur Riau ini menambahkan, melalui Omputaka FC ini sejumlah mantan pemain yang tak lagi berusia muda bisa berkumpul kembali dan menikmati permainan sepakbola dihari tua. Apalagi lawan yang dihadapi adalah mantan-mantan pemain Liga Indonesia.

Dua laga di Sumbar juga sebagai ajanh uji coba Omputaka untuk persiapan Turnamen Sepakbola Usia 40 tahun keatas Omputaka Cup pada bulan Oktober mendayang di Stadion Tuanku Tambusai, Bangkinang. Sebelumnya Omputaka yang baru saja berdiri beberapa bulan lalu telah melaksanakan serangkaian uji coba di Bangkinang, di antaranya meladeni Persires Rengat Old Star.

Mengenai hasil dua kali pertandingan di Sumbar Yurnalis mengatakan bahwa bila dibandingkan ketika melawan Semen Padang, Laga melawan PSKB Bukittinggi lebih mengasyikkan. "Lebih berimbanglah dan kita sangat senang dengan hasil pertandingan ini," ucap Yurnalis yang bermain sebagai striker.

Sementara salah seorang pemain senior Omputaka FC Abdul Halim yang juga merupakan mantan bek Prima Kampar pada era 1970-1980an, mengaku sangat berbahagia sekali bisa bergabung dengan Omputaka. Ia tak menyangka diusianya 58 tahun masih bisa menikmati suasana pertandingan layaknya dulu ketika ia berusia muda. "Alhamdulillah saya masih bisa bermain bersama adik-adik. Sungguh tak disangka-sangka dan ini sebagai obat juga bagi kami bisa bersama-sama begini," ucap pemain yang akrab disapa Ocu Alim ini.***(cwal)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Advertorial
Rabu, 31 Desember 2025

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu

PHR Dorong Kemandirian Ekonomi Kelompok Disabilitas Lewat Pelatihan Laundry Sepatu.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Senin, 29 Desember 2025

Cetak Teknisi AC Terampil, PHR Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

PHR Cetak Teknisi AC Terampil, Wujudkan SDM Siak Berdaya Saing

Berita Lainnya

Sabtu, 10 Januari 2026

Lapas Kelas IIA Tembilahan Lakukan Tes Urine pada 81 Petugas dan 525 Warga Binaan Kasus Narkoba


Sabtu, 10 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Tingkatkan Kedekatan dengan Warga Lewat Sambang Kamtibmas


Sabtu, 10 Januari 2026

Kilang Pertamina Dumai Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemberdayaan Petani Lokal


Sabtu, 10 Januari 2026

Masyarakat Batu Ampar Desak Transparansi Investigasi Ledakan Pipa Gas PT TGI, Tuntut Jaminan Keselamatan


Sabtu, 10 Januari 2026

Bupati Inhil Bersaksi di Sidang Korupsi Paket Ramadhan BazNas


Jumat, 09 Januari 2026

Viral, Legislator Asal Riau Iyeth Bustami Diejek Cuma Berijazah Paket C


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Inhu Minta PT TGI Lakukan Edukasi bagi Warga di Jalur Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

Pemkab Kuansing Jajaki Pembiayaan BRK Syariah untuk Percepat Pembangunan Daerah


Jumat, 09 Januari 2026

Polsek Tanah Putih Gelar Jumat Curhat, Ajak Warga Aktif Jaga Kamtibmas


Jumat, 09 Januari 2026

Drag Race dan Drag Bike Kembali Akan Digelar pada 7-8 Februari 2026 di Bangkinang Kota


Jumat, 09 Januari 2026

Dialog Polisi dan Warga Warnai Jumat Curhat Polsek Ukui


Jumat, 09 Januari 2026

PTPN IV Regional III Bantu Pemkab Kampar Hadapi Status Siaga Hidrometeorologi


Jumat, 09 Januari 2026

Meledak di Inhu, PT TGI Jamin Keamanan dan Keselamatan Pipa Gas


Jumat, 09 Januari 2026

PWI Bengkalis Salurkan Donasi Kemanusiaan bagi Korban Bencana di Sumatra


Jumat, 09 Januari 2026

Rencanakan Penambahan SMK TBSM di 2026, Capella Honda Komit Tingkatkan Kualitas Pendidikan Vokasi di Riau


Jumat, 09 Januari 2026

Aksi Simpatik, Damkar Inhil Bantu Sedot Genangan Air di Kantor dan Rumah Warga


Jumat, 09 Januari 2026

Cekcok Soal Aliran Air Kolam, Kepala Sekdes di Kuansing Ini Dihantam Tembilang


Kamis, 08 Januari 2026

Pidato Lingkungan Kapolda Riau Disambut Kicauan Burung, Wako Pekanbaru: Semesta Mendukung


Kamis, 08 Januari 2026

Masyarakat Diminta Waspada, Whatsapp Plt Gubri Dihack Oknum Tak Bertanggungjawab


Kamis, 08 Januari 2026

Evaluasi APBD Riau 2026 Tuntas, Pemprov Targetkan Dapat Segera Digunakan