Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Gelar MSIB, SKK Migas Wilayah Sumbagut Bersama Apindo Riau Tandatangani Kesepakatan Kerjasama

Riauterkini-PEKANBARU-Sukses-Sukses menggelar program Apindo UMKM Merdeka (AUM) 2024, DPP Apindo Riau menggandeng SKK Migas Wilayah Sumbagut untuk pelaksanaan program Magang Studi Independen Bersertifikat (MSIB) 2024. Hal itu ditandai dengan dilakukannya penandatanganan Kesepakatan Kerjasama antara DPP Apindo Riau dengan SKK Migas Wilayah Sumbagut, Selasa (9/7/24) di salah satu hotel berbintang di Pekanbaru.

Hadir pada kegiatan tersebut, Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Wilayah Sumbagut, Yamin Kholison, Ketua DPP Apindo Riau, Wijatmoko Rah Trisno dan jajarannya, Ketua ISEI Riau, Herman Budoyo, Muhammad Yunus, Perwakilan Disnaker Riau dan perwakilan dari berbagai perusahaan di Riau, mentor terbaik AUM Riau, H Rahman ME, mahasiswa terbaik AUM Riau, Messy Anugerah, kelompok mahasiswa magang di Rumah Lemon.

Wijatmoko Rah Trisno dalam sambutannya mengatakan bahwa Apindo sudah melakukan koordinasi dengan SKK Migas secara intensif dalam membahas MSIB.

"MSIB merupakan program yang mengadopsi program AUM dengan berbagai perbaikan perbaikan. Diharapkan untuk bisa lebih baik dalam mengembangkan kiprah mahasiswa dalam program MSIB," terangnya.

Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Wilayah Sumbagut, Yamin Kholison mengatakan bahwa SKK Migas melihat ada potensi pengembangan mahasiswa dalam program MSIB. Terutama untuk menghasilkan mahasiswa yang berpotensi menciptakan peluang kerja ke depannya setelah mengikuti program MSIB.

Terkait hal itu, SKK Migas mengajak 9 perusahaan migas (KKKS) untuk support dan belajar bersama mengembangkan potensi masyarakat dalam ide dan gagasan dalam program MSIB.

"Saya menyebutnya SKK Migas bersama 9 KKKS support dan belajar bersama dalam program MSIB. Ini akan menjadi kontribusi berbagai perusahaan migas (KKKS) untuk masyarakat. Kerjasama dengan Apindo Riau dalam program MSIB ini menjadi tahap awal. Diharapkan kegiatan ini berjalan dengan hasil maksimal sehingga kerjasama ini dapat berjalan kembali di masa masa mendatang," terangnya.

Yamin menyatakan bahwa SKK Migas akan support kegiatan MSIB. Tetapi SKK Migas tetap akan melakukan evaluasi sehingga ke depan SKK Migas bisa terus ikut support pada kegiatan ini.

Kabid Hubungan Industrial dan Perayaratan Kerja, Muhammad Yunus, SS, M. Phil mengatakan bahwa Disnaker Riau mengapresiasi kerjasama DPP Apindo Riau dan SKK Migas salam menjalankan program MSIB. Karena kegiatan di program MSIB adalah pekerjaan pemerintah.

"Jadi, pelaksanaan program MSIB ini sangat membantu pemerintah. Terutama kerja pemerintah dalam peningkatan sumber daya manusia dan ekonomi, peningkatan kualitas pendidikan mahasiswa dan pengembangan UMKM yang berdampak pada perluasan peluang kerja dan memberantas kemiskinan," terangnya.

Menurutnya, kegiatan penandatanganan kerjasama ini sudah sangat tepat. Karena sangat membantu kerja pemerintah.*(H-we)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Komisi I DPRD Riau Bahas Finalisasi Renja Kesbangpol 2026, Soroti Pelaporan Kegiatan dan Isu Strategis Daerah

Galeri
Selasa, 25 Nopember 2025

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Bapemperda Gelar Rapat Pembahasan Usulan Program Propemperda Provinsi Riau Tahun 2026

Advertorial
Jumat, 21 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Penguatan Program Inovatif dalam Finalisasi Renja Dinas Kelautan dan Perikanan 2026.

Advertorial
Kamis, 20 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Komisi II DPRD Riau Tegaskan Efektivitas Program dan Pemerataan Kegiatan dalam Finalisasi Renja Dinas Pariwisata 2026

Galeri
Minggu, 23 Nopember 2025

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Komisi IV DPRD Riau Gelar RDP Bahas Finalisasi Renja PUPR PKPP Provinsi Riau 2026

Advertorial
Rabu, 19 Nopember 2025

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026

Komisi II DPRD Riau Dorong Efisiensi Anggaran dan Prioritas Program dalam Finalisasi Renja Disperindagkop dan UKM 2026.

Berita Lainnya

Selasa, 25 Nopember 2025

BRI Peduli Hadirkan Fasilitas Ramah Lansia di Panti Tresna Werdha di Pekanbaru


Selasa, 25 Nopember 2025

Pemprov Riau Hadiahi Umroh Untuk Tiga Guru Berprestasi


Selasa, 25 Nopember 2025

Dari Panti Asuhan hingga Edukasi: Asian Agri Laksanakan Kegiatan Sosial di Riau


Selasa, 25 Nopember 2025

Semangat Better Together, Founder's Day 2025 RAPP Wujudkan Kebersamaan dan Dampak Positif bagi Masyarakat


Senin, 24 Nopember 2025

Insiden di Rig AU-17 Duri: Satu Tewas dan Dua Patah Pinggang, Mitra Kerja PT PHR Keluarkan Pernyataan Duka


Senin, 24 Nopember 2025

Honorer Non-Database Riau Desak Usulan 5.000 P3K Paruh Waktu


Senin, 24 Nopember 2025

Begini Reaksi Cepat Personil Lanud Rsn Evakuasi Pilot dan Pesawat Tempur Saat Emergency Landing


Senin, 24 Nopember 2025

Kejar-kejaran 5 Kilometer, Pencuri Motor di Pangkalan Kerinci Tertangkap Polisi


Senin, 24 Nopember 2025

Bupati Zukri Paparkan KUA-PPAS APBD 2026, Prioritaskan Pelayanan dan Tunda Bayar


Senin, 24 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Laksanakan KRYD, Perketat Pengawasan dan Jaga Kondusiitas Wilayah


Senin, 24 Nopember 2025

PHR Dorong Ekonomi Masyarakat Minas melalui Sektor Perikanan Berbasis Akuaponik


Senin, 24 Nopember 2025

Diikatkan di Kaki, Petugas Lapas Bengkalis Gagalkan Penyelundupan HP


Senin, 24 Nopember 2025

Keluarkan Surat Edaran, Bupati Inhu Larang Angkutan Tambang Gunakan Solar Bersubsidi


Senin, 24 Nopember 2025

Lewat Green Policing, Polsek Ukui Dorong Kesadaran Lingkungan di Kecamatan Ukui


Senin, 24 Nopember 2025

BDPN dan Perempuan Duanu Tanam 10.000 Mangrove Peringati Hari Pohon Sedunia 2025


Senin, 24 Nopember 2025

Akibat Sopir Ngantuk, Mobil Pick Up di Kuansing Tabrak Warung Hingga Dinding Jebol


Minggu, 23 Nopember 2025

Seorang Murid SD di Pekanbaru Tewas, Diduga Setelah Dibully Teman Sekelas


Minggu, 23 Nopember 2025

Honda Exclusive AT HEAT Show-Off Citimall Dumai Dipadati Pengunjung


Minggu, 23 Nopember 2025

Eksistensi KBB, Paguyuban Suku Banjar di Singapura Dilantik


Minggu, 23 Nopember 2025

BPBD dan Damkar Riau Minta Daerah Waspadai Ancaman Banjir dan Tanah Longsor