RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya. Cek." /> RIAUTERKINI.COM - Memantau Riau Detik Perdetik
 
Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Advertorial,
RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya

Riauterkini-PEKANBARU - Dalam upaya mendorong keunggulan dalam bidang jurnalistik dan mendukung pertumbuhan bakat-bakat kreatif di dunia media, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) kembali menggelar Anugerah Jurnalistik APRIL-APR (AJAA) 2023.

Setelah melalui beberapa tahapan, akhirnya para pemenang ditentukan oleh penilaian dewan juri yang diumumkan pada Acara Puncak AJAA 2023, Jumat (5/4/2024) sore. Para pemenang berhak atas hadiah uang tunai dengan total Rp36 juta ditambah souvenir menarik dari APRIL-APR.

Pemenang 1 adalah Hary B Koriun dari Riaupos.co dengan judul karya Kerja Keras Memperjuangkan Net Zero Emission untuk Merawat Bumi.

Selanjutnya, Pemenang 2 adalah Ariestia dari Tribunpekanbaru.com dengan judul karya Beralih ke Energi Hijau dengan Konversi Sepeda Motor BBM ke Listrik, Nggak Usah Khawatir Lagi.

Selanjutnya, Pemenang 3 diraih oleh Wirman Susandi dari Goriau.com dengan judul karya Menyemai Matahari di Ladang Kertas.

Untuk Pemenang 4 dan 5 adalah peserta yang bernaung di bawah keredaksian Halloriau.com, yakni Andy Indrayanto dan Ali Imran.

Sedangkan 5 finalis lainnya adalah Unik Susanti dari Cakaplah.com. Firmauli Sihaloho dari Tribunpekanbaru.com, Melba Ferry Fadly dari Bertuahpos.com dan Zulkifli Ali dari Suratkabargenta.id. Finalis terakhir adalah Bayu Agustari Adha dari Riau.antaranews.com.

Dalam sambutannya, Direktur RAPP Mulia Nauli, mengucapkan apresiasi setinggi-tingginya atas partisipasi para peserta lomba dalam anugerah jurnalistik tahun ini.

"Selamat kepada para pemenang! Tema lomba tahun ini sesuai dengan komitmen APRIL untuk mendorong Climate Positive, yang merupakan pilar dari APRIL 2030," jelas Mulia.

Katanya, dalam implementasi pada Climate Positive, APRIL Group bertekad menekan kadar emisi produk turun hingga 25 persen, nihil emisi bersih dari pemanfaatan lahan, 90 persen produksi melalui energi terbarukan dan 50 persen kebutuhan energi di kegiatan operasional dipenuhi dari sumber-sumber energi terbarukan.

"Hal ini dilakukan oleh APRIL sebagai wujud komitmen perusahaan dalam mendukung upaya positif pada iklim, alam dan masyarakat dan untuk memastikan kemajuan bisnis berkelanjutan," jelas Mulia.

Pada kesempatan yang sama, Deputy Head of Communications RAPP Disra Alldrick menyebut seluruh karya yang masuk ke meja dewan juri telah melalui proses seleksi yang ketat, hingga ditentukan pemenang 1 hingga 5 dan para finalis lainnya.

"Para pemenang lomba ini dipilih berdasarkan kualitas tulisan mereka, serta kemampuan untuk memaparkan ide secara jelas dan berimbang sesuai kaidah jurnalistik," ungkap Disra.

Katanya lagi, AJAA adalah wujud kepedulian APRIL- APR terhadap media dan wartawan sebagai mitra strategis dalam penyampaian informasi dan edukasi kepada publik.

"Selain itu juga sebagai upaya kami untuk turut berkontribusi terhadap upaya peningkatan kapasitas jurnalis," tambah Disra.

Dia juga menjelaskan, AJAA adalah event tahunan yang ke-3 kalinya digelar oleh Corporate Communications APRIL dengan tema yang berbeda-beda dan tahun ini mengusung tema Peran Sustainable Living dalam Mewujudkan Energi Bersih.

Dalam momen puncak AJAA 2023, yang bertempat di Hotel Pangeran Pekanbaru, turut digelar juga Talkshow dengan tema Integrasi Sustainable Living dan Green Energy Menuju Masa Depan Berkelanjutan. Hadir sebagai narasumber Direktur RAPP Mulia Nauli, Pemimpin Redaksi Tribunpekanbaru Syarief Dayan, dan Perencana Ahli Muda/Ketua Tim PLHKPKP Bappedalitbang Provinsi Riau Rizky Rachmawati, ST.

Perwakilan Dewan Juri, Arifin Asydhad, Pemred Kumparan.com menyampaikan bahwa salah satu yang harus diperhatikan para peserta karya tulis jurnalistik adalah agar menulis dengan perspektif pembaca. Agar pesan-pesan dalam tulisan bisa tersampaikan lebih mudah.

"Jangan salah ketik dalam tulisan dan tulisan yang baik tidak selalu panjang, karena bisa menyebabkan kita kehilangan angle tulisan dan inti tulisan bisa jadi kabur," jelasnya memberi masukan terkait karya para peserta.

Mas AA, sapaan akrabnya, juga mengapresiasi penyelenggaraan AJAA 2023. Menurutnya, kegiatan ini sangat bermanfaat bagi para jurnalis. Terutama di Riau yang bisa memotivasi para jurnalis untuk membuat karya jurnalistik yang lebih baik lagi.

"Kepada teman-teman peserta, semoga terus bersemangat membuat karya tulis yang lebih baik. Kepada para pemenang, saya ucapkan selamat! Semoga bisa memotivasi anda lebih baik lagi," tutupnya.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Riau Raja Isyam Azwar mewakili wartawan di Riau, mengungkapkan bahwa lomba karya jurnalistik yang digelar RAPP adalah kesempatan baik untuk insan pers di Riau.

"Lomba ini adalah momentum penting bagi para jurnalis di Riau untuk menunjukkan kreativitas, integritas, dan dedikasi dalam menyampaikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat. Terutama tentang penggunaan energi bersih," jelas Raja Isyam yang diundang untuk menghadiri acara ini.

Melalui lomba ini, dia yakin dapat menginspirasi satu sama lain untuk terus meningkatkan profesionalisme dan etika dalam menjalankan tugas sebagai jurnalis.

"Semoga lomba ini menjadi ajang yang membangkitkan semangat kita dalam mencari dan menyajikan berita yang bermakna, dengan terus menjunjung tinggi nilai-nilai kejujuran serta integritas dalam setiap karya jurnalistik yang kita hasilkan," harapnya.

Acara Puncak AJAA 2023 ditutup dengan acara buka puasa bersama seluruh peserta lomba, para pemimpin redaksi (pemred), dan perwakilan organisasi media di Riau.***(adv)

Teks foto: Seluruh pemenang dan finalis foto bersama jajaran manajemen RAPP.

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Selasa, 08 Juli 2025

Advertorial,
Bahas Perizinan Operasional RS, Komisi III Raker dengan Diskes dan Pengelola RS Swasta

Bahas Perizinan Operasional RS, Komisi III Raker dengan Diskes dan Pengelola RS Swasta.

Galeri
Minggu, 29 Juni 2025

Galeri Foto
Gemerlap MTQ ke-43 Riau, Pemkab Bengkalis Suguhkan Konsep Pesisir

Gemerlap MTQ ke-43 Riau, sebagai tuan rumah Pemkab Bengkalis suguhkan konsep pesisir. Berikut galeri fotonya!

Advertorial
Senin, 07 Juli 2025

Advertorial,
Ketua Komisi I Nur Azmi Hasyim Hadiri Penutupan MTQ ke-43 Riau di Bengkalis

Ketua Komisi I Nur Azmi Hasyim Hadiri Penutupan MTQ ke-43 Riau di Bengkalis.

Advertorial
Jumat, 04 Juli 2025

Advertorial,
DPRD Riau Gelar Rapat Paripura Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Ranperda LPJ APBD 2024

DPRD Riau Gelar Rapat Paripura Penyampaian Pandangan Umum Fraksi terhadap Ranperda LPJ APBD 2024.

Galeri
Minggu, 22 Juni 2025

Keterampilan Bicara, Kekuatan Merawat: RAPP Latih Kader demi Generasi Sehat

Bersama Kader Posyandu, RAPP Bangun Harapan Anak Tumbuh Sehat dan Kuat dengan Coaching KAP

Advertorial
Selasa, 01 Juli 2025

Advertorial,
Pimpinan dan Anggota DPRD Riau Hadiri Musrenbang RPJMD Bersama Pemprov

Pimpinan dan Anggota DPRD Riau Hadiri Musrenbang RPJMD Bersama Pemprov

Berita Lainnya

Senin, 14 Juli 2025

Polres Pelalawan Gelar Apel Operasi Patuh Lancang Kuning 2025, Fokus pada Keselamatan Berlalu-lintas


Senin, 14 Juli 2025

Kembangkan Kreativitas Siswa, SMA Negeri 19 Pekanbaru Hadirkan “Pondok Baca” di Sekolah


Senin, 14 Juli 2025

Bupati Siak Sambut Siswa Baru di SDN 04 Bungaraya, Bagikan Seragam Sekolah Gratis


Senin, 14 Juli 2025

Berikan Pelayanan Terbaik, Travel Azzam Khalif Baitullah Berangkat 80 Jamaah Umrah Ke Tanah Suci


Senin, 14 Juli 2025

Atraksi Kuda Lumping Meriahkan Panggung Restorasi


Senin, 14 Juli 2025

Honda Exclusive AT HEAT Show-Off di Duri, Sedot Antusias Ribuan Pengunjung


Senin, 14 Juli 2025

Soal SPPD Fiktif, Muflihun Laporkan Dugaan Pemalsuan Tanda Tangan ke Polisi


Senin, 14 Juli 2025

Kubu Ikbal Sayuti Sebut "Surat Sakti" Pembatalan Hasil Muswilub Cuma Pendapat Hukum


Minggu, 13 Juli 2025

Cacat Formil, Ini Salinan Putusan Mahkamah Partai PPP Soal Pembatalan Muswilub DPW Riau


Minggu, 13 Juli 2025

Polsek Tanah Putih Lakukan Patroli dan Pengamanan Ibadah Minggu di Gereja


Minggu, 13 Juli 2025

SPR Trada Kantongi Izin Lingkungan Kelola 3.195 Hektare Hutan di Riau


Minggu, 13 Juli 2025

Polisi Hadir di Pasar Ukui, Antisipasi Kerawanan dan Bangun Kepercayaan


Minggu, 13 Juli 2025

Warga Telukkuantan Temukan Mayat di Sungai Kuantan


Minggu, 13 Juli 2025

Pagar Laut dan Bubu Tarik Ganding Akuisisi Merugikan Nelayan Perairan Rohil


Minggu, 13 Juli 2025

Memelihara Kesakralan Budaya Pacu Jalur Bukan Berarti Menolak Pembaharuan


Minggu, 13 Juli 2025

Runners PTPN IV Regional III Meriahkan Riau Bhayangkara Run 2025


Minggu, 13 Juli 2025

Kapolri Flag Off Riau Bhayangkara Run 2025 dengan 13.000 Peserta


Sabtu, 12 Juli 2025

Mahkamah Partai Batalkan Hasil Muswilub PPP Empat Wilayah Termasuk Riau


Sabtu, 12 Juli 2025

Bus Sekolah di Tanah Putih, Rohil Ludes Terbakar


Sabtu, 12 Juli 2025

Kapolri Terima Anugerah Adat Ingatan Budi dari LAM Riau