Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Kwarcab Pramuka Kepulauan Meranti Gelar Sosialisasi Akreditasi Gugus Depan

Riauterkini-SELATPANJANG- Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Kepulauan Meranti menggelar Sosialisasi Akreditasi Gugus Depan tahun 2024, di Aula Kantor Bupati, Kamis (10/10/2024).

Kegiatan itu dibuka langsung oleh Pjs Bupati Kepulauan Meranti, melalui Asisten Bidang Administrasi Umum Setdakab, Sudandri Jauzah.

Dalam arahannya, Sudandri yang juga selaku Wakil Ketua Organikum Kwarcab menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya atas terlaksananya sosialisasi tersebut.

"Gerakan Pramuka memiliki peran menumbuhkan tunas bangsa menjadi generasi yang dapat menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa, memiliki watak dan budi pekerti luhur," ujarnya.

Tidak hanya itu, dia mengatakan Gerakan Pramuka mempunyai pengaruh yang besar terhadap pembentukan karakter kaum muda. Oleh karena itu, Presiden Republik Indonesia mencanangkan revitalisasi gerakan pramuka pada tahun 2006 silam hingga akhirnya, pemerintah mengatur sistem Pendidikan Gerakan Pramuka dalam Undang-undang nomor 12 tahun 2010.

"Dengan harapan pendidikan pramuka mampu menyelamatkan generasi muda dari ancaman pribadi yang tidak sesuai dengan adat istiadat, serta terhindar dari sikap yang kurang baik," harap Sudandri.

Lebih jauh, Sudandri menyebutkan, berbagai macam telah dilakukan untuk meningkatkan kualitas kepramukaan di Kabupaten Kepulauan Meranti. Diantaranya melalui beragam kegiatan, pelatihan keterampilan, perkemahan dan kegiatan sosial lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Untuk memastikan segala kegiatan kepramukaan yang telah kita lakukan ini nantinya berkualitas, maka kita lakukan sosialisasi akreditasi ini, guna menilai dan memperbaiki segala aspek di tubuh gerakan pramuka itu sendiri," terangnya.

Terakhir, Sudandri juga berharap partisipasi Camat selaku Mabiran Gerakan Pramuka di tingkat kecamatan, sehingga kegiatan Kwarcab dalam melaksanakan amanat UU ini dapat terlaksana dengan sukses.

"Dengan begitu tujuan kwaran-kwaran yang ada di lingkungan Kwarcab Kabupaten Kepulauan Meranti benar-benar berkualitas seperti kwarcab lainnya di Provinsi Riau dan Indonesia umumnya," harap Sudandri.

Sebelumnya, Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kepulauan Meranti, Hj. Ismiatun, menyampaikan tujuan sosialisasi itu untuk menjamin gugus depan terakreditasi dan memenuhi standar mutu yang ditetapkan oleh Kwartir Nasional. Dengan begitu, mampu memberikan perlindungan bagi masyarakat dari penyelenggaraan pendidikan kepramukaan yang tidak memenuhi standar.

"Ini bukan hanya sekadar kewajiban, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kita untuk menciptakan generasi muda yang tangguh, berkarakter, dan siap menghadapi tantangan masa depan," katanya.

Ismiatun berharap melalui sosialisasi itu, seluruh anggota pramuka, baik pembina maupun peserta didik dapat memahami tujuan dan manfaat dari akreditasi nasional tersebut.***(Edi)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Banmus DPRD Riau Revisi Agenda Kegiatan Dewan untuk Percepatan Pembahasan APBD 2026

Galeri
Minggu, 16 Nopember 2025

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK

Bapemperda DPRD Riau Matangkan Data RTRW Sebelum Konsultasi ke KLHK. Berikut galeri fotonya.

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Ketua DPRD Riau Kaderismanto Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Ketua DPRD Provinsi Riau, Kaderismanto, Hadiri Apel Pasukan Operasi Zebra Lancang Kuning 2025

Advertorial
Senin, 17 Nopember 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025

Bupati Inhil Resmi Tutup Festival Hadroh Al Banjari Tingkat Provinsi Riau 2025.

Galeri
Jumat, 24 Oktober 2025

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan

Wisuda Sarjana dan D3 ke-29, Lulusan Umri Harus Jadi Cahaya Penerang dari Kebodohan.

Advertorial
Minggu, 16 Nopember 2025

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Wakil Ketua DPRD Riau Hadiri Launching Gernas Kumpul Bersama Keluarga Peringati Hari Ayah Nasional

Berita Lainnya

Selasa, 18 Nopember 2025

Pastikan Harga Stabil, Satgas Pangan Polres Inhu Tinjau HET Beras di Pasaran


Selasa, 18 Nopember 2025

Jelang Sensus Ekonomi 2026, BPS dan PWI Bengkalis Berkolaborasi


Selasa, 18 Nopember 2025

Kuansing Raih Piagam Penghargaan Mitra Kerja dari Kemenkum HAM


Selasa, 18 Nopember 2025

Tokoh Masyarakat Riau Chaidir Wafat, Plt Gubri Sampaikan Duka Mendalam


Selasa, 18 Nopember 2025

Pencurian Rp35 Juta di Alfamart Kuala Semundam Pelalawan, Polisi Amankan 6 Pelaku


Selasa, 18 Nopember 2025

Dukung Operasi yang Andal, PHR Luncurkan 'Power Bank' Raksasa MSU-003 Amankan Listrik Zona Rokan


Selasa, 18 Nopember 2025

Perkuat Peran Kominfo, Kadis Briefing Kabid dan Staff


Selasa, 18 Nopember 2025

Polsek Ukui Turun ke Lapangan, Sosialisasikan Larangan Membakar Lahan


Selasa, 18 Nopember 2025

Polsek Tanah Putih Gelar KRYD, Pastikan Keamanan Wilayah Tetap Kondusif


Selasa, 18 Nopember 2025

Capella Honda Berangkatkan 9 Finalis, Tiga Modifikator Riau Raih 3 Podium HMC Nasional di Jawa Barat


Selasa, 18 Nopember 2025

Puluhan Warga Desa Mekar Sari dan Mahasiswa Datangi DPRD Inhil, Desak Negara Hentikan Klaim Sepihak PKH


Selasa, 18 Nopember 2025

Satlantas Polres Siak Gelar Operasi Zebra LK 2025 dengan Humanis


Selasa, 18 Nopember 2025

Kabar Gembira, 3.059 Honorer di Siak Terima SK PPPK Paruh Waktu Bulan Desember


Selasa, 18 Nopember 2025

Setelah Dibongkar Kontraktor, Jembatan di Jalan Letkol Hasan Basri Mulai Dibangun Lagi


Selasa, 18 Nopember 2025

Plt Gubri Hadiri Rakorendal Perbatasan Bersama Menkopolhukam dan Mendagri


Selasa, 18 Nopember 2025

Lapas Bengkalis Gelar Donor Darah Hari Bakti 2025


Selasa, 18 Nopember 2025

Banggar DPRD Riau Rapat dengan TAPD Bahas KUA-PPAS


Selasa, 18 Nopember 2025

Terus Tekankan Komitmen Zero Halinar, Lapas Tembilahan Rutin Giat Razia Kamar Hunian


Selasa, 18 Nopember 2025

PTPN IV Regional III Perkuat Kemampuan Asisten Tata Usaha Lewat Bootcamp Good Governance


Selasa, 18 Nopember 2025

10 Hektare Lahan Terbakar di Desa Pulau Tongah, Kuansing