Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Pabrik Pupuk NPK Segera Beroperasi di Tualang, Bupati Siak Harap Mampu Melayani Kebutuhan Petani

Riauterkini-SIAK - Bupati Siak Alfedri menyambut baik masuknya investasi pembangunan pabrik pupuk PT Saraswanti Group Indonesia di kabupaten Siak, tepatnya di kampung Pinang Sebatang Timur, Kecamatan Tualang.

Pabrik pupuk yang akan dibangun ini, memiliki kapasitas 8 ribu ton per harinya, dan pembangunan pabrik tersebut diprediksi akan tuntas dan siap beroperasi 10 bulan kedepan.

“Kami atas nama pemerintah daerah dan masyarakat tentu menyambut baik, masuknya investasi PT Saraswanti Group ke kabupaten Siak. Investasi ini akan menggerakkan perekonomian di daerah terutama membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat Tualang Perawang,” kata Alfedri saat melakukan groundbreaking atau pemancangan tiang perdana, di Kampung Pinang Sebatang Timur, Kecamatan Tualang, Siak, kamis (13/5/2024).

Alfedri menambahkan, setelah pabrik ini beroperasi nanti diharapkan mampu melayani kebutuhan pupuk di kabupaten Siak. Sebab di kabupaten Siak terdapat luas areal perkebunan sawit berjumlah 346 ribu hektar. Artinya kata dia, bisnis pupuk ini cukup menjanjikan.

“Kapasitas pabrik ini, 200 ribu ton per tahun, kita harapkan berjalannya waktu bisa ditingkatkan. Sehingga mampu memenuhi kebutuhan pupuk di kabupaten Siak,” ujarnya.

Alfedri juga menegaskan Pemkab Siak selalu terbuka setiap investasi yang masuk ke kabupaten Siak dengan memberi kemudahan pelayanan perizinan bagi para investor.

“Kita nih, dalam hal pelayanan investasi terbaik nomor 2 se-Indonesia. Jadi terkait izin di Siak cukup diselesaikan di kepala Dinas Penanaman Modal Dan Investasi. Negeri kita akan maju apabila pelayanan perizinan diberi kemudahan bagi para investor,” kata dia.

CEO PT Saraswanti Group Indonesia Noegroho Hari Hardono mengatakan dalam waktu dekat, di Kabupaten Siak, tepatnya di Kecamatan Tualang bakal berdiri sebuah perusahaan pupuk NPK yang di produksi oleh PT Saraswanti.

Ia menjelaskan, pabrik pupuk yang diklaim pertama di kabupaten Siak ini, nilai investasinya lebih kurang Rp 1 triliun, usahanya ini pertama kali didirikan di Sidoarjo Jawa Timur pada tahun 1998 silam.

Usaha tersebut awalnya hanya sebuah pabrik pupuk berskala kecil, seiring berjalan waktu kesuksesan serta keberhasilan menghampiri PT Saraswanti, sekarang perusahaan tersebut sudah maju dan berkembang menjadi lima divisi.

“Lima divisi tersebut antara lain, Pupuk, Perkebunan Kelapa Sawit, Laboratorium, Property, dan yang terakhir Divisi usaha lain,” sebutnya.

Dikatakan Noegroho Pabrik pupuk NPK Saraswanti yang sedang di bangun di Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak ini, merupakan pabrik ke 7 dari seluruh pabrik pupuk NPK milik Saraswanti Group.

“Jadi ini pabrik pupuk kita yang ke tujuh, Insya Allah dalam waktu dekat, delapan bulan ke depan progres pembangunan pupuk ini selesai dan bisa beroperasi,” kata dia lagi.

Ia, tertarik pengembangan bisnis bisa terlaksana di kawasan industri tanjung buton, terutama bongkar muat bahan baku pupuk yang didatangkan dari luar negeri.

“Kami tertarik apa yang disampaikan pak Bupati tadi, terkait bongkar muat bahan baku pupuk dari Pelabuhan Buton, Pelabuhannya lebar. Nanti kita akan turun kelapangan,” katanya.*(infotorial/adji)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 06 Januari 2025

Beasiswa RAPP Menyulut Semangat Pendidikan dari SMA hingga Perguruan Tinggi

Dari SMA hingga Bangku Kuliah: Beasiswa RAPP Bantu Wujudkan Impian Generasi Muda

Galeri
Sabtu, 14 Desember 2024

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan Harapan

Ketua DPRD dan Pj Wali Kota Pekanbaru Ajak Warga Bersatu dalam Doa dan harapan.

Advertorial
Minggu, 01 Desember 2024

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi

Satpol PP Kampar Tertibkan Baliho, Banner dan Reklame Liar di Berbagai Lokasi.

Advertorial
Kamis, 28 Nopember 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian EPSS 2024

Pemprov Riau Raih Nilai Baik dalam Penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS) 2024

Galeri
Minggu, 08 Desember 2024

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi KAMMI dalam Pengawalan Pembangunan Daerah

Ketua DPRD Pekanbaru Apresiasi Peran KAMMI dalam Mengawal Pembangunan Kota

Advertorial
Rabu, 27 Nopember 2024

Pastikan Kelancaran Pilkada, Pj Gubri dan Forkopimda Tinjau Langsung TPS di Siak

Pj Gubri tinjau sejumlah TPS di Riau. Pj Gubri harap pelaksanaan Pilkada serentak berjalan aman dan lancar.

Berita Lainnya

Selasa, 11 Pebruari 2025

Warga Teluk Berembun Kembali Gelar Aksi Damai, Desak PHR Perbaiki Jalan Rusak


Selasa, 11 Pebruari 2025

Honda Care Jadi Solusi Terbaik Motor Mogok di Jalan


Selasa, 11 Pebruari 2025

Mengancam Industri Sawit, Pakar Hukum Kritisi Perpres Penertiban Kawasan Hutan


Selasa, 11 Pebruari 2025

Keefo Azkar Zharen Sumbang Mendali Emas untuk Taekwondo Dumai


Selasa, 11 Pebruari 2025

Masyarakat Kuansing Dihebohkan Dugaan Perbuatan Asusila di Muara Lembu


Selasa, 11 Pebruari 2025

Agung Nugroho Utus Ketua Demokrat Pekanbaru Tinjau Langsung Nenek Korban Penelantaran


Selasa, 11 Pebruari 2025

Dukung Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Ukui Pantau Perkembangan Kebun Sayur di Desa Bukit Jaya


Selasa, 11 Pebruari 2025

Panas Terik, Kebakaran Lahan Gambut Kembali Terjadi di Bengkalis


Selasa, 11 Pebruari 2025

Lapas Bengkalis Perkuat Komitmen Zero Halinar dan Pemberantasan Narkoba


Selasa, 11 Pebruari 2025

Pengurus PWI Bengkalis 2024-2027 Dilantik Kamis, Dihadiri Ketum PWI Pusat


Selasa, 11 Pebruari 2025

Polsek Tanah Putih Dukung Program Asta Cita Presiden RI Melalui Ketahanan Pangan


Selasa, 11 Pebruari 2025

Sembilan Mahasiswa KPI STAI Ar-Ridho Resmi Sandang Gelar S.Sos


Selasa, 11 Pebruari 2025

Polda Riau Gencarkan Sosialisasi dan Edukasi Lewat Operasi Keselamatan Lancang Kuning 2025


Selasa, 11 Pebruari 2025

Ketua PT Riau Resmikan PTSP PN Bengkalis, Wujudkan Pelayanan Prima


Selasa, 11 Pebruari 2025

Jelang Ramadhan, Polres Inhil Razia Lalu Lintas Selama Dua Pekan


Senin, 10 Pebruari 2025

Uban Panjaitan, Pelaku Penganiayaan Sopir Truk Sawit di Minas Ditangkap


Senin, 10 Pebruari 2025

BRK Syariah Bersama OJK Kepri Dorong Literasi Keuangan melalui GENCARKAN


Senin, 10 Pebruari 2025

Pemprov Riau Pangkas Kegiatan Serimonial Anggaran 2025


Senin, 10 Pebruari 2025

Dukung Program Asta Cita Pemerintah, PT. Musim Mas Laksanakan Penanaman Jagung


Senin, 10 Pebruari 2025

Demo, Massa PMII Minta Dewan Selesaikan Permasalahan 1,9 Juta Hektar Lahan Sawit Ilegal