Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 22
 
 
 
Pemprov Siapkan Rp2,5 T, Pembangunan Jembatan Pulau Bengkalis-Pakning Diusulkan Skema KPBU



Riauterkini - PEKANBARU - Pemerintah Provinsi Riau siapkan Rp2,5 triliun untuk rencana pembangunan Jembatan Pulau Bengkalis - Pakning sepanjang 6,1 kilo meter.

Sisanya bisa bersumber dari budget sharing antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis dan pemerintah pusat. Ada total rencana pembangunan jembatan yang disebut-sebut bakal bersatus terpanjang di Indonesia akan menelan anggaran Rp7 triliun.

"Kita siapkan Rp 2,5 triliun. Ini tawaran kita," kata Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto, Senin (10/6/24) usai menggelar Forum Group Discussion (FGD) bersama Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Kemen PPN/Bapenas) di ruang melati Kantor Gubernur Riau.

Namun untuk pemerintah pusat, masih menunggu kajian apakah nantinya bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) atau pun dalam bentuk skema lainnya. Diantaranya pola Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

KPBU sendiri secara umum lebih sering dikenal sebagai skema Public-Private Partnerships (PPP). Yakni sebuah skema penyediaan dan pembiayaan infrastruktur yang berdasarkan pada kerja sama antara Pemerintah dan badan usaha dalam hal ini adalah pihak swasta.

"Sisanya terserah, apakah dari APBN, BUMN atau pola KPBU," ujar Pj Gubri.

Lanjut Pj Gubri, soal pola pembiayaan sudah beberapa kali disampaikan, termasuk dalam FGD yang bersama pihak Kemen PPN/Bapenas. Hal ini perlu dimatangkan agar ketika rencana ini berjalan tidak salah langkah.

Pihak PPN/Bapenas sendiri menurut Pj Gubri lebih menyarankan dengan pola yang sama. Pola ini juga akan dimatangkan di Jakarta. Namun tentunya, rumusan kerja sama tersebut harus benar-benar melalui kajian hukum dengan matang. Sehingga ketika rencana ini terwujud, anggaran yang disiapkan benar-benar sesuai harapan.

"Respon pusat sangat bagus. Tadi pertemuan juga disarankan pola KPBU," ungkap Pj Gubri.

Lanjut mantan Inspektur wilayah IV Kementerian PUPR ini Pemprov Riau sangat berharap rencana pembangunan jembatan Pulau Bengkalis - Pakning ini dapat terwujud. Sehingga, sumbangan Riau yang terbesar untuk negara khususnya dari sektor minyak benar- benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

"Kami juga ingin bangga atas hadirnya infrastrutur (jembatan) yang bisa membuka akses agar lebih maju lagi. Artinya kontribusi kita Riau khsusnya Bengkalis dapat menikmati atas apa sumbangan minyak terbesar untuk negara," papar SF Hariyanto.

Sementara Bupati Bengkalis Kasmarni, juga memiliki harapan sama akan terwujudnya jembatan Pulau Bengkalis - Pakning. Karena itu, Kasmarni sangat mendukung atas rencana dan perjuangan Pj Gubri.

"Kami yakin dan percaya bersama Pemprov Riau, pusat ini bisa terwujud. Karean itu kami mempercayakan sepenuhnya kepada Pj Gubri," harap Kasmarni. ***(adv/mok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Kamis, 22 Januari 2026

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat dan Potensi Lokal di Pelalawan

Rumah Tenun Pulau Payung Jadi Penggerak Ekonomi Masyarakat Berbasis Pemberdayaan Potensi Lokal di Kabupaten Pelalawan.

Galeri
Jumat, 28 Nopember 2025

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Bupati Inhil Buka Secara Resmi Giat Publikasi Stunting Dan Advokasi Lintas Sektor

Advertorial
Senin, 19 Januari 2026

Touring Bersama New PCX 160, Betah dan Nyaman Tanpa Khawatir Merasa Lelah

Komunitas New PCX 160 Pekanbaru gelar touring bersama. Perjalanan panjang menjadi nyaman dan tanpa kelelahan.

Advertorial
Senin, 12 Januari 2026

Demi Kemajuan Pendidikan Vokasi di Riau, Tim Capella Honda Tempuh Lokasi Pelosok dan Terluar

Tim Capella Honda tempuh lokasi pelosok dan terluar. Kerja nyata majukan pendidikan vokasi di Riau.

Galeri
Kamis, 27 Nopember 2025

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Galeri, Pelantikan Pengurus LAMR 2025–2030, Bupati Inhil Terima Gelar Adat Datuk Seri Setia Amanah

Advertorial
Sabtu, 10 Januari 2026

Awali 2026, Capella Honda Hadirkan Program TRENDI dengan Beragam Keuntungan Menarik

Ayo dapatkan banyak keuntungan menarik dari Program TRENDI. Sambutan manis untuk tahun 2026 dari Capella Honda.

Berita Lainnya

Rabu, 28 Januari 2026

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil


Selasa, 27 Januari 2026

Antisipasi Karhutla, Polsek Tanah Putih Bersama Pemerintah Kepenghuluan Menggala Sakti Gelar Rakor


Selasa, 27 Januari 2026

Termasuk Pekanbaru, Ratusan Kepala Daerah di Indonesia Terima Penghargaan di UHC Awards 2026


Selasa, 27 Januari 2026

Tunggu Evaluasi APBD, Pemko Pekanbaru Siap Gerak Cepat Perbaiki Infrastruktur Jalan Rusak


Selasa, 27 Januari 2026

Atlet NPC Riau Sumbang 48 Medali di ASEAN Para Games Thailand


Selasa, 27 Januari 2026

Pelti Riau Gebrak Seleknas U-14 di Bogor, Barra Khaleev Melaju ke Delapan Besar


Selasa, 27 Januari 2026

Berhadiah Umroh, Bupati Kuansing Gelar Sayembara bagi Desa dengan Panen Jagung Terbanyak


Selasa, 27 Januari 2026

Truk Tanki CPO Seruduk Tronton di Mandau Bengkalis, Sopir Luka-luka


Selasa, 27 Januari 2026

IPM Riau 2025 Meningkat, RAPP Terus Berkontribusi Lewat Pendampingan Pendidikan Berkelanjutan


Selasa, 27 Januari 2026

Gugatan Ketua Forum Pemilik Kios Pasar Bawah Gugur di Tahap Dismissal PTUN Pekanbaru


Selasa, 27 Januari 2026

Komisi XII DPR RI Apresiasi Inovasi Teknologi PHR dalam Menjaga Ketahanan Energi Nasional


Selasa, 27 Januari 2026

Upayakan Seluruh Desa Terang, Bupati Siak Afni Z Sambangi PLN UP3 Pekanbaru Terkait Percepatan Listrik Desa


Selasa, 27 Januari 2026

Ribuan Kilo Jagung Dipanen, Polres Dumai Dorong Ketahanan Pangan


Selasa, 27 Januari 2026

Akhir Januari 2026, Capella Honda Launching All New Honda Vario 125 di Mal SKA Pekanbaru


Selasa, 27 Januari 2026

Radiogram Mendagri Terkait Penetapan Plt Gubernur Riau Itu Sah


Selasa, 27 Januari 2026

Musrenbang RKPD 2027, Polsek Ukui Hadir Bersama Forkopimcam


Selasa, 27 Januari 2026

Kapolres Kuansing Nyatakan Siap Berkolaborasi Majukan Daerah


Selasa, 27 Januari 2026

Sebanyak 3.051 Gigitan, Kasus Rabies di Bengkalis Meningkat Tajam


Selasa, 27 Januari 2026

Sejalan Arahan Presiden, Pekanbaru Terapkan Manajemen Talenta ASN


Selasa, 27 Januari 2026

Komitmen ESG Berkelanjutan, Pertamina Patra Niaga Sumbagut Raih Tiga IGA 2026 Berpredikat Platinum