Logo RTC
Logo AMSI
Logo HUT RTC Ke 20
 
Tersangka Korupsi, Mantan Bupati Inhil IMA Ditahan Jaksa

Riauterkini-TEMBILAHAN- Indra Muchlis Adnan akhirnya dijebloskan ke dalam penjara oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Indragiri Hilir.

Mantan Bupati Inhil dua periode itu bakal ditahan selama 20 hari ke depan pada tahap penyidikan.

Mantan orang nomor satu di Negeri Seribu Parit itu merupakan tersangka dugaan korupsi penyertaan modal pada BUMD Inhil, PT Gemilang Citra Mandiri (GCM) senilai Rp4,2 miliar. Ia menyandang status pesakitan tersebut bersama Direktur PT GCM, Zainul Ikhwan yang telah ditahan beberapa waktu lalu.

Terhadap Indra Muklis, penyidik Bidang Pidana Khusus (Pidsus) kembali memeriksanya dalam kapasitas sebagai tersangka, Kamis (30/6) pagi.

Di sela-sela pemeriksaan itu, penyidik sepakat untuk menahan yang bersangkutan.

“Hari ini, penyidik melakukan penahanan terhadap tersangka IMA (Indra Muchlis Adnan, red),” ungkap Asisten Intelijen Kejati Riau Raharjo Budi Kisnanto, Kamis petang.

Sebelum ditahan, kata Raharjo, Indra Muchlis menjalani pemeriksaan kesehatan Elektrokardiogram (EKG) untuk mengetahui aktivitas elektrik jantung tersangka.

Hasilnya, normal dan secara umum dinyatakan sehat. Begitu pula dengan pemeriksaan swab antigen dan dinyatakan tersangka negatif terpapar Covid-19.

“Tersangka dititpkan di Rutan Kelas IIA Tembilahan. Tersangka ditahan selama 20 hari ke depan terhitung 30 Juni sampai 19 Juli 2020 mendatang,” pungkas mantan Kajari Kabupaten Semarang itu.

Pengumuman penetapan tersangka dilakukan pihak Korps Adhyaksa Inhil usai menggelar ekspos, Kamis (16/6/2022) lalu. Dari hasil ekspos tersebut, tim jaksa penyidik Pidsus Kejari Inhil akhirnya menemukan siapa pelaku dalam dugaan tindak pidana rasuah itu.

Penetapan tersangka, berdasarkan minimal 2 alat bukti yang sah. Pasca diperiksa dan ditetapkan tersangka, Zainul Ikhwan langsung ditahan dan dititipkan di Lapas Kelas IIA Tembilahan selama 20 hari ke depan.

Sementara, tersangka Indra Muchlis Adnan, tak menghadiri panggilan jaksa penyidik pada Kamis lalu.

Indra Muchlis Adnan sudah 2 kali mangkir. Pertama alasannya sakit. Kemudian panggilan kedua, ia mengaku ke Jambi karena ada acara.

Jaksa kini sedang berupaya melakukan langkah-langkah hukum sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Sekarang jaksa penyidik tengah melakukan proses pemberkasan. Untuk selanjutnya jika sudah rampung, akan dilimpahkan ke jaksa peneliti guna ditelaah kelengkapan berkas baik formil maupun materil.

Sebelumnya saat masih tahap penyidikan umum, jaksa telah memeriksa sebanyak 40 saksi dan 2 orang ahli. Jaksa juga melakukan penyitaan terhadap beberapa dokumen terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi ini.

Sampai akhirnya, didapati ada indikasi kuat perbuatan melawan hukum terkait dengan pendirian dan penggunaan uang di PT GCM. Ini dinilai telah melanggar ketentuan Undang-undang sehingga mengakibatkan kerugian keuangan negara.

Untuk diketahui, kasus dugaan korupsi di PT GCM sebesar Rp4,2 miliar ini telah diusut sejak 2011. Barulah pada tahun 2022 ini, jaksa mendapati siapa pihak yang harus bertanggung jawab.

PT GCM didirikan melalui akte notaris nomor 20 tanggal 27-12-2004 yang bergerak di bidang usaha perdagangan, pertanian, perindustrian, pemberian jasa dan pembangunan dengan tahapan modal awal yang dialokasikan melalui APBD Inhil sebesar Rp4,2 miliar.***(dok)

 
BERITA SEBELUMNYA :
Advertorial
Senin, 15 April 2024

Berbagai Program CSR RAPP di Meranti Dorong Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat

Berbagai Program CSR RAPP di Meranti Dorong Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat.

Galeri
Kamis, 04 April 2024

Galeri Paripurna DPRD Rohul Hasil Reses Masa Sidang II Tahun 2024

DPRD Rohul Gelar Paripurna. Penyampaian hasil Reses Masa Sidang II Tahun 2024.

Advertorial
Sabtu, 06 April 2024

Advertorial,
RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya

RAPP Umumkan Para Pemenang Anugerah Jurnalistik APRIL-APR Tahun 2023, Ini Nama-namanya. Cek.

Advertorial
Jumat, 05 April 2024

Safari Ramadan Pemprov Riau di Rohul, CSR BRK Syariah Disalurkan untuk Masjid Ponpes Darussalam Kabun

CSR BRK Syariah disalurkan ke Masjid Pondok Pesantren Darussalam Kabun bersamaan dengan Safari Ramadan Pemprov Riau di Rokan Hulu.

Galeri
Rabu, 03 April 2024

Wabup Indra Gunawan Lepas Peserta Pawai Taaruf dan Pembukaan MTQ ke-24 Kabupaten Rohul

MTQ ke-24 Kabupaten Rohul resmi dimulai. Ditandai dengan pelepaaan pawai taaruf dan pembukaan oleh Wakil Bupati Indra Gunawan.

Advertorial
Rabu, 03 April 2024

Riau Petroleum Ajak Anak Yatim Piatu dan Dhuafa Belanjo Baju Rayo

Riau Petroleum ajak anak yatim piatu dan dhuafa Belanjo Baju Rayo sebagai wujud kepedulian perusahaan.

Berita Lainnya

Rabu, 24 April 2024

Kasmarni Kader Terbaik, PDIP Bengkalis Fokus Penjaringan Balon Wabup


Rabu, 24 April 2024

Bawaslu Inhil Bersiap Buka Pendaftaran Calon Bawaslu Kecamatan


Rabu, 24 April 2024

Bawaslu Dumai Buka Pendaftaran Calon Anggota Panwaslu Kecamatan


Rabu, 24 April 2024

Terpilih Kembali, Sutoyo Pimpin Aspek-Pir Riau Periode 2023-2028


Rabu, 24 April 2024

Diintruksikan Bupati, PUPR Kuansing, Perbaiki Jalan Ambrol di Geringging Baru


Selasa, 23 April 2024

Kelmi Amri Salurkan Bantuan kepada Masyarakat Terdampak Kebakaran di Pasar Ujung Batu-Rohul


Selasa, 23 April 2024

Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Riau Lakukan Evaluasi dan Rekrutmen Panwascam


Selasa, 23 April 2024

Tanpa Mahar, PDIP Buka Penjaringan Balon Bupati Bengkalis 2024-2029


Selasa, 23 April 2024

OJK Riau Gelar Coaching Clinic APPK bagi 38 PUJK di Riau


Selasa, 23 April 2024

Impor dan Ekspor Riau pada Maret 2024 Turun


Selasa, 23 April 2024

Sempat Diterjang Banjir, PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif


Selasa, 23 April 2024

27 Wartawan Riau ikuti UKW Gratis PWI Pusat


Selasa, 23 April 2024

Pilkada 2024, KPU Pekanbaru Buka Rekrutmen Pendaftaran PPK


Selasa, 23 April 2024

Pilkada 2024, Golkar Usulkan Elda Suhanura Cabup Inhu


Selasa, 23 April 2024

Fasilitasi Pelayanan Kesehatan, KPU Bengkalis Lakukan Koordinasi ke Dinkes


Selasa, 23 April 2024

Halim Maju Pilkada Kuansing, Kandidat Lain Siap-siap Menerima Kekalahan


Selasa, 23 April 2024

Demokrat Bengkalis Usulkan Kasmarni Balon Bupati 2024-2029


Selasa, 23 April 2024

Wujudkan Jembatan Pulau Bengkalis-Sumatra, Pemkab Bengkalis Dukung Penuh dan Siapkan Langkah Jitu


Selasa, 23 April 2024

KPU Bengkalis Buka Penerimaan PPK Pilkada 2024


Selasa, 23 April 2024

Pemko Pekanbaru Diutungkan, Pemprov Riau Mulai Diperbaiki Jalan Ahmad Yani